Categories
Cibening Kunjungan Lapangan

Kunjungan Lapangan

Pekerjaan-pekerjaan di kebun:

  • Pekerja Caci dan Ajat melanjutka penyemprotan alang-alang dengan menggunakan herbisida roundup pada lahan baru juga pada kebun lama.
  • Pekerja Suma, Maman, Jaji, Oleh & Solihin  bertugas membersihkan rumput sepanjan jalan motor di kebun dan melanjutkan pemupukan rutin jati dengan pupuk kandang dan pupuk sintetis.
  • Pekerja Parid, Aji, Majun, Kusnadi & Abah bertugas mengangkut pupuk ke tiap pohon jati yang akan di pupuk.
  • Pekerja Kudil & Bana mengerjakan penyetekan rutin pada tunas-tunas yang muncul pada pohon jati dan cabang-cabang kecil.

Kegiatan di proyek baru:

  • Pembuatan lubang tanam untuk jati masih sedang dilakukan oleh team khusus.
  • Peletakan pupuk kandang ke setiap lubang tanam jati masih dikerjakan oleh tenaga kerja borongan.
  • Pembuatan rumah Pekerja kebun sebanyak 2 rumah untuk masing-masing 2 keluarga masih sedang dilakukan oleh tenaga ahli/ tukang
  • Jalan untuk trek motor masih dikerjakan oleh team pembuat jalan dan sekarang sudah dapat dilalui atau digunakan untuk mengangkut pupuk atau material lainnya.
  • Penyemrotan alang-alang dengan menggunakan roundup masih dilakukan oleh team khusus di  proyek baru.
  • Peletakan pupuk Dasar (pupuk sintetis) Urea, SP-36 Kcl,  dolomite dan lainnya akan segera dilakukan minggu depan setelah ada biaya dari Goldteak dan rencana penanaman akan dilakukan pada bulan Desember 2008 sampai dengan Januari 2008.

Kondisi umum kebun:

  • Daun-daun jati sudah mulai muncul kembali pada musim hujan ini pada proyek 1 & 2.

Kegiatan di kampung Cibening:

  • Jalan menuju Cibening sedang diperkeras dengan meletakan batu di atas jalan berlumpur dan batu-batu  sekitar 15  truk x 7 m3 telah disumbangkan oleh H. Apip dan semua biaya ditanggung oleh H. Apip. Ini untuk mempersiapkan pengangkutan bibit-bibit juga material lainnya.

Keadaan pekerja:

  • Pada tanggal 8 Desember 2008, Zaini telah memberikan 1 ekor domba untuk Idul Qurban pada pekerja kebun Cibening dan daging domba ini dibagikan ke semua pekerja.
  • Istri dari pekerja Kudil telah melahirkan dengan selamat dan bayinya adalah perempuan. Kami telah membantu biaya untuk persalinan sebesar Rp. 500.000.-

KONICA MINOLTA DIGITAL CAMERA

KONICA MINOLTA DIGITAL CAMERA

KONICA MINOLTA DIGITAL CAMERA

KONICA MINOLTA DIGITAL CAMERA

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Metric conversion

 

[ezfc name=’New form2′ /]

[ezfc name=’New form3′ /]

[ezfc name=’New form4′ /]

×