Categories
Cibening Kunjungan Lapangan

Pohon Sehat Karena Pemeliharaan

Untuk mendapatkan pohon-pohon yang sehat perlu pemeliharaan yang terus menerus. Sejak penanaman pertama sampai usia lima tahun semua pohon harus mendapatkan perhatian khusus. Setelah pohon-pohon berusia diatas lima tahun  pemeliharaan rutin  wajib dilakukan.

Pemeliharaan yang utama adalah pemberian pupuk berkala, penyulaman apabila ada pohon yang mati dan pengendalian hama yang menyerang tanaman muda. Setiap musim hujan rumput dan gulma tumbuh subur, apabila tidak disiangi maka akan mengambil nutrisi tanah yang diperlikan pohon untuk pertumbuhan. Di musim panas, ketersediaan air juga sangat penting untuk menjaga tanaman muda tetap bisa bertahan sampai musim penghujan tiba.

Ketika pohon sudah mulai tinggi dan bercabang perlu pemangkasan agar sinar matahari bisa menyentuh tanah dan pertubuhan batang bisa baik dan lurus.

Apabila ada tumbuhan tumpangsari diantara pohon-pohon jati sebaiknya tanaman yang bisa menambah nutrisi pada tanah, seperti kacang tanah, kacang hijau atau jenis tanaman kacang-kacangan lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Metric conversion

 

[ezfc name=’New form2′ /]

[ezfc name=’New form3′ /]

[ezfc name=’New form4′ /]

×