Categories
Pengembangan GoldTeak

Murid-murid Senang Membaca

Beberapa tahun yang lalu, murid-murid SD Cibeureum hanya membaca pelajaran di kelas saja.
Hampir tidak ada bahan bacaan yang bisa mereka baca di luar sekolah. Sehingga, tidak terkejut
ketika masih ada murid kelas tiga yang tidak lancar membaca. Ketika Goldteak mulai program
“mari membaca buku cerita” murid-murid sangat antusian ketika mereka bisa membaca
bersama buku-buku cerita di teras sekolah. Bermula dari buku cerita dua bahasa (bahasa
Indonesia dan bahasa Inggris) untuk anak-anak usia dibawah 10 tahun, sampai kini mereka bisa
membaca buku-buku pengetahuan Ensiklopedia pengetahuan umum dan pengetahuan sosial.

Dari kegiatan membaca, murid-murid menjadi tertarik untuk melakukan beberapa kegiatan
sekolah, seperti percobaan-percobaan sederhana tentang keseharian dan ilmu pengetahuan
alam. Mereka juga jadi senang berkebun dan mencoba bertanam hidroponik dan membuat hari
usaha (Bazar Day) dimana mereka memamerkan hasil kerajinan tangan serta hasil kebun
mereka kepada orang tua murid.

Membaca adalah awal timbulnya keberanian berkompetisi, sehingga akhirnya murid-murid bisa
mengetahui tingkat kemampuan dan tingkat kecerdasan mereka.

Categories
Expanding Gold Teak

Students Like Reading

Several years ago, the students of SD Cibeureum only had reading activity in the class. They almost never read books outside of the class, because they did not have any reading books, they had only students books. No wonder, we could find a student who was on third grade but can not read properly. Goldteak started the program “ Let’s read a story books”, the students were enthusiastic when they read books together at the school porch. Starting with a bilingual story books for young kids (Indonesian & English), now they read social & science books (encyclopedia).

From reading activities they are interested to do more activities, related with simple experiments for simple science (like to prove that water and oil does not mixed). They also like to do gardening and do a hydroponic at their school yard. They display they work on the Bazar Day, where they can earn money by selling their products to their parents.

Reading is the beginning of the braveness to follow the competition, then the students will know their ability and their knowledge.

Categories
Cibening Kunjungan Lapangan

Melindungi Kebun dari Kebakaran

Setiap akhir musim panas, biasanya masyarakat desa Cibening membuka
lahan pertanian dengan membakar rumput atau ilalang. Cara tradisional ini
sebenarnya sudah dilarang oleh Pemerintah, tetapi masih banyak
masyarakat yang melanggarnya, alasan yang selalu mereka berikan adalah
biaya pembukaan ladang yang mahal apabila memakai cara manual.

Tidak jarang hal ini membawa akibat kebakaran yang meluas sampai
menjalar ke lahan atau ke kebun tetangga. Tahun ini, tidak ada kebakaran di
desa Cibening. Masyarakat sudah mulai mengerti bahaya kebakaran,
walaupun masih ada beberapa yang membakar lahan tetapi mereka sangat
hati-hati dan menjaga jangan sampai api menjadi besar. Pekerja Goldteak
masih terus memberikan informasi tentang bahaya kebakaran dan
menganjurkan untuk membuka lahan secara bergotong royong.

Awal Oktober sudah ada tanda-tanda musim hujan, sudah beberapa kali
hujan di minggu pertama. Tanah di desa Cibening sudah mulai basah dan
udara terasa segar.

Categories
Pengembangan GoldTeak

Naik Kereta ke Bogor

Perjalanan widiawisata ke Kebun Raya Bogor adalah pengalaman pertama untuk para siswa
SD Cibeureum. Keluar dari desa Cibening adalah hal yang hampir tidak pernah mereka
lakukan, kecuali untuk mengikuti kompetisi di sekolah lain di desa lain atau di kabupaten
Sukabumi, tetapi mereka hanya pergi ke satu tempat dan kembali lagi ke desa Cibening.

Sejak pagi-pagi sekali mereka sudah bangun dan bergegas mandi dan sarapan, karena mereka
harus menuju stasiun kereta di Cibadak, perjalanan 30 menit dengan mobil. Untuk pertama kali
mereka naik kereta, memilih kursi di dalam gerbong. Sebelumnya mereka hanya melihat kereta
dari buku atau televisi saja, tapi kali ini mereka berada di dalam gerbong.

Beberapa murid tertidur, karena udara yang sejuk di dalam kereta membuat mereka mengantuk,
tetapi untuk sebagian murid ini adalah pengalaman pertama mereka melihat pemandangan dari
jendela. Melewati sawah, perkampungan, pinggir Sungai, bukit dan berhenti di beberapa stasiun
untuk menaikkan dan menurunkan penumpang.

Sambil menikmati makanan kecil mereka berceloteh, tidak ada habis-habisnya yang mereka
bicarakan apa yang mereka lihat. Perjalanan satu jam sangat singkat dan mereka tiba di stasiun
Paledang untuk terus ke Kebun Raya.

Hari ini perjalanan naik kereta adalah perjalanan yang luar biasa, terlebih setelah mereka
menikmati widiawisata di Kebun Raya. Akankah mereka diberi kesempatan lagi untuk
berwidiawisata ke lain tempat? Dengan kereta lagi atau dengan kapal atau bahkan dengan
pesawat? Tidak ada yang tidak mungkin, sebelumnya berwidiawisata ke Kebun Raya Bogor
juga hanya sebuah keinginan tetapi murid-murid SD Cibeureum telah membuatnya menjadi
nyata dengan suatu usaha “Prestasi”.

“Keberhasilanku bukanlah milikku sendiri, tapi milik bersama”. (Proverb Maori)

Categories
Expanding Gold Teak

Took a train to Bogor

Trip to Bogor Botanical Garden was the first experience for the SD Cibeureum students, they almost never went out from the village, except when they took a competition in other village or in Sukabumi Regent.

Since early morning, they already woke up and took a bath and had breakfast, they should go to Cibadak train station by car to take a morning train. They had no experience taking a train, that’s why they were very exited when they arrived at the station and chose the seat, they wanted to seat near the windows. It was different when they saw the train from the book, they found more interesting to see the view from the window.

Some students slept, the air conditioning made them sleepy. But some were awake, they saw the scenery from the window. Passing the rice field, guava and oranges gardens, fish pond, market, villages, even they could see the traffict, they were exited when the train stopped at the station and some passengers got on or off the train.

They chatted, talked and had snacks, one hour trip seemed short. They arrived at Paledang train station in Bogor and directly walked to Bogor Botanical Garden.

Taking a train back to Sukabumi made their trip completed, they were tired but their exitement and fun made them keep talking in the train untill they arrived home and told the story to their family. Some of the students asked to the teacher, whether they will have another opportunity to go to Jakarta or Bandung or other places using ship or plane. The teacher answered that it is possible when the students perform well and achieve many awards in every competition.

“My achievements are not mine alone, but those of many”. (Maori proverbs)

Categories
Cibening News From The Field

Protect the Trees from Fire

At the end of the Hot Season, people in Cibening village start to open the land for agriculture by burning the grass or any wild plants. This traditional method is still being used although it has been forbidden, the high cost of manual method is one of their consideration.

Opening the land by burning the grass is dangerous, because people can not ontrol the fire and it will create a big fire. Fortunately, there is no fire in Cibening village this year because people are very careful when they open the land. Goldteak’s workers always give information to people how to open the land with a good way, friendly environment. Open the land by “Gotong Royong” method, all people hand in hand together opening the land without pay.

Rainy season is already seen, it rains several times this week. The soil looks wet and the air is fresh.

Categories
Bumisari News From The Field

Pilot Project in Bumisari

The plan to visit Bumisari plantation was to check the trees, whether the
teaks need to be thinned or not. For more than 10 years, the trees get good
treatment; regular fertilization, pruning limbs and mowing. The land has
little water during hot season, the land looks brown and dry, but the trees
look green.

After checking the trees, it has been decided that the trees do not need to
be thinned, it will be a pilot project for the local Teaks.




Categories
Bumisari Kunjungan Lapangan

Proyek Percontohan Jati Lokal di Bumisari

Kali ini kunjungan ke Bumisari untuk memeriksa pohon Jati, apakah perlu
penjarangan atau tidak. Selama lebih dari 10 tahun, pohon Jati mendapat
perawatan yang cukup baik; pemberian pupuk, pemangkasan dahan yang
mengganggu dan pembersihan lahan dari rumput liar.

Saat ini lahan kebun tidak memiliki banyak air, sehingga nampak kering
walaupun pohon masih kelihatan hijau dengan daun-daun yang lebat.
Setelah berkeliling dan mengamati pohon-pohon Jati, diambil kesimpulan
bahwa kebun Jati di Bumisari tidak perlu penjarangan, terlebih karena kebun
Bumisari adalah proyek percontohan penanaman Jati dari Asia jadi akan
dibiarkan tumbuh sampai dianggap perlu dipanen.

Categories
Expanding Gold Teak

Visiting Bogor Botanical Garden

The Botanical Garden is located in Bogor, Indonesia, 60 km South of Jakarta, and it is currently operated by Indonesian Institute of Science (Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia or LIPI). The Gardens are located in the city center and adjoin The Presidential Palace compound of Istana Bogor and Zoology Museum. It covers an area of 87 hectares (210 acres) and contains 13,983 different kind of trees and plants of various origin.

Thursday morning, August 24th, students grade four, five and six, took 06:00 am train from Sukabumi to Bogor with five teachers and five parents and they arrived in Bogor at 07.05. Jon, Zaini, Dewi, Adi and his family joined the program. After students received goodybags with books, stationary and bread, they started trip from from Zoology Museum (It was founded by Dr. J.C Koningsberger in August 1894), they saw the collection of fossilized and preserved animals. The Museum tour guide gave explanation to the students, they wondered about all animals they never knew and surprised when they saw animals that they already knew from the books. They amazed when they saw a giant preserved Rhino.

After one hour tour in museum Zoology then they took an open bus to go round the garden. The tour leader informed them about the history of The Botanical Garden, last May there was a big event to celebrate the 200 years Botanical Garden. There are about 80 % of the plants from Indonesia and 20 % from other countries. With the theme “Plants and People in Harmony” we encourage young people especially students to plant trees or any green surround their houses or their area.

Half day trip to Bogor made people happy, they ended the tour with games, taking photos and got an ice cream and key chains from Jon. Theo and Alfred, Adi’s sons, shared the key chains to all people who joined the trip. They had lunch at the Garden beside the Lotus pond and The Bogor Palace as the background. We believe that it will be a memorable experience for the students and becomes a motivation to care more about environment

    

 

Categories
Cibening Kunjungan Lapangan

Rencana Penjarangan di Cibening

Kunjungan Jon dan Adi kali ini berkaitan dengan rencana penjarangan.
Setelah memeriksa kebun Jati di Bumisari, akan dipikirkan kembali apakah
perlu dilaksanakan penjarangan atau pohon-pohon dibiarkan tumbuh besar
apa adanya sebagai program percontohan awal. Sehingga program
penjarangan hanya dilakukan untuk pohon-pohon yang berada di kebun
Cibening.

Bulan lalu perhitungan jumlah pohon Jati dan lingkar pohonnya sudah
selesai, data tentang kondisi pohon juga sudah diketahui. Jadi dapat
dipastikan tahun ini akan dilaksanakan penjarangan pertama seluas 1 hektar
dan akan dijadikan uji coba pelaksanaan penjarangan selanjutnya. Telah
dipilih area dan pohon-pohon yang akan ditebang. Selanjutnya perencanaan
penjarangan; pemotongan pohon, penumpukan batang dan tempat
pengeringan serta tempat penggergajian juga akan disiapkan. Walaupun
kayu yang ditebang atau dihasilkan tidak banyak, perlu juga ditentukan
kemana hasil kayu akan dijual.

Metric conversion

 

[ezfc name=’New form2′ /]

[ezfc name=’New form3′ /]

[ezfc name=’New form4′ /]

×