Categories
Pengembangan GoldTeak

Di Teras Sekolah

Setiap kali murid-murid SD Cibeureum menerima buku-buku dari Goldteak, mereka sangat
antusias ingin tahu buku apa yang dibawa kali ini. Setiap murid tidak sabar untuk membaca
buku-buku itu dan biasanya mereka membaca bersama-sama agar mereka bisa membaca
semua buku yang diberikan itu.

Murid laki-laki biasanya memilih buku-buku pengetahuan terlebih dahulu dan yang perempuan
memilih buku-buku cerita atau majalah anak-anak.

Beberapa buku atau majalah kadang-kadang menyediakan proyek percobaan untuk membuat
sesuatu, mereka biasanya mencoba bersama-sama agar berhasil.

Saat ini, para guru mempunyai pekerjaan tambahan, menjawab pertanyaan murid-murid di luar
pelajaran, kadang-kadang guru juga tidak mengetahui jawabannya dan mereka akan mencari di
internet.

SD Cibeurem mempunyai keterbatasan ruangan, sekolah tidak punya cukup ruang untuk kelas
apalagi untuk perpustakaan, jadi murid-murid biasanya membaca buku-buku tersebut di teras
sekolah. Mereka duduk di lantai bergerombol, mereka terdengar sedikit gaduh karena tiap
kelompok membaca buku yang berbeda.

 

“Menulis agar dapat dimengerti, Berbicara agar dapat didengar, Membaca untuk bertumbuh”
(Lawrence Clark Powell)

 

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Metric conversion

 

[ezfc name=’New form2′ /]

[ezfc name=’New form3′ /]

[ezfc name=’New form4′ /]

×