Categories
Cibening Kunjungan Lapangan

Kayu Jati dari perkebunan Goldteak

Beberapa waktu yang lalu, ada satu pohon Jati yang sudah berumur delapan
tahun tumbang karena disambar petir. Karena pohon tumbang beserta
akarnya, maka pohon tidak bisa tumbuh lagi. Setelah pohon dipotong
menjadi balok dan papan lalu dikeringkan secara alami. Nampak kelihatan
ada garis motif di papan, tidak terlalu rapat tapi sudah kelihatan garis
lingkar tahunnya.

Untuk mengetahui apakah kayu Jati jenis “Solomon” bisa diolah menjadi
mebel atau furnitur, maka dicarilah produk yang mudah dibuat an punya
nilai jual.

Kayu di bawa ke tukang kusen/mebel sederhana dan dibuatlah produk meja/
bangku bar sebagai pilihan. Tidak perlu waktu lama, maka satu set meja bar
dengan dua bangku bar sudah jadi.

Kayu Jati “Solomon” yang berumur delapan tahun bisa dibentuk menjadi
produk furnitur dengan disain yang sederhana. Potongan dan bentuk desain
yang tidak rumit bisa menampilkan garis lingkar tahun yang bermotif,
produk nampak kokoh tetapi memiliki nilai estetika dan nilai jual.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Metric conversion

 

[ezfc name=’New form2′ /]

[ezfc name=’New form3′ /]

[ezfc name=’New form4′ /]

×