Categories
Cibening Kunjungan Lapangan

Pohon muda di persemaian

Musim panas masih terasa, tetapi hujan juga mulai turun. Daun-daun pohon
Jati mulai rontok, pemandangan di bukit Goldteak sedikit coklat. Para
pekerja masih bekerja seperti biasa tetapi saat ini mereka selalu membawa
jas hujan, karena hampir setiap sore ada hujan. Kondisi pohon Jati dan
pohon keras lainnya; Mahoni, Akasia dan Jabon dalam keadaan sehat, tidak
ada serangan penyakit tahun lalu dan tahun ini, dengan perawatan yang
teratur kondisi pohon dipastikan sehat.

Tahun lalu pembibitan Akasia gagal karena cuaca panas, semua bibit yang
disemai mati karena kekurangan air. Tahun ini pekerja tidak mengumpulkan
biji karena alasan musim hujan datang lebih awal biji yang jatuh masih muda.
Dua tahun yang lalu, bibit Jati yang tumbuh di pesemaian adalah bibit pohon
Jati. Saat ini tempat pembibitan sedang dirapikan kembali untuk menanam
bibit-bibit baru yang tumbuh di bawah pohon, walaupun jumlahnya tidak
banyak tetapi pekerja tetap mengumpulkan untuk regenerasi pohon.

“Bunga yang muncul besok berasal dari biji yang ditanam hari ini”
(peribahasa India)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Metric conversion

 

[ezfc name=’New form2′ /]

[ezfc name=’New form3′ /]

[ezfc name=’New form4′ /]

×