Categories
Cibening Kunjungan Lapangan

Jembatan di desa Cibening

Ada dua buah jembatan yang harus dilalui kalau ingin ke desa Cibening,
stiap hari bukan hanya motor tapi juga mobil pickup hilir-mudik membawa
hasil panen singkong, pisang dan padi serta bahan-bahan bangunan untuk
pembangunan rumah.
Sungai yang dilewati jembatan ini tidaklah lebar tetapi cukup tinggi.
Walaupun airnya tidak dalam tetapi pada waktu hujan, air akan mengalir
deras dan pinggir Sungai tidak kuat menahan erosi.

Beberapa tahun yang lalu, kedua jembatan itu pernah patah dan ambruk,
dan kejadian yang hampir sama terjadi kembali. Erosi kali ini membuat
jembatan sedikit patah dan pondasi jembatan hampir ambruk.
Masyarakat dan PT Goldteak saat ini sedang bergotong-royong
memperbaiki jembata itu supaya bisa dilewati kembali. Untuk menahan
erosi, pondasi jembatan diberi penguatan batu kali yang ditahan oleh
beronjong kawat. Dengan bantuan penahan batu ini, diharapkan jembatan
lebih kuat dan tahan lama.

“ Saya ingin menjadi jembatan untuk generasi yang akan datang”
(Michael Jordan)

Categories
Pengembangan GoldTeak

Desaku yang Hijau

Namaku Eneng Indriani, tahun ini berumur 11 tahun dan duduk di kelas lima, SD Cibeureum.
Aku tinggal di desa Cibening, desaku sangat hijau karena kebun Jati memenuhi bukit dari kiri ke
kanan, sawah dan kebun singkong terhampar di kaki bukit yang luas. Setiap pagi burung
bernyanyi menyambut matahari dan jangkrik mengerik sepanjang malam. Sejak listrik masuk
desa, aku dan teman-teman bisa belajar di rumah, ayahku membeli Televisi kecil ketika aku
baru masuk Sekolah Dasar.

Di sekolah, kami diajarkan hidroponik, menanam sayur dan bunga dengan media air,aku baru
tau kalau tidak semua tanaman harus ditanam di tanah. Kami menanam tomat, cabe, kangkung,
sawi dan bunga. Kami menanam di halaman sekolah dan di sekitar rumah, ketika kami panen
kangkung di sekolah, kami menjualnya kepada para orang tua murid dan uang hasil panen kami
belikan bibit sayur lagi dan crayon untuk adik-adik kelas.

“Peliharalah sebuah pohon yang hijau dalam hatimu dan seekor burung akan datang bernyanyi”
(Peribahasa Cina)

road-to-cibening

teak-plantation

Categories
Expanding Gold Teak

My Green Village

My name is Eneng Indriani, I am 11 years old and I am on fifth grade. I live in Cibening, a small
and green village, it is covered with Teak plantation, Rice and Cassava field. We can hear birds
sing every morning and the crickets chirp in the evening. Children can study at home because
almost every house got an electricity. As I remember, my parents bought a small TV when I was
seven years old.

My friends and I learn about hydroponic at school, we use water to plant tomatoes, chili
peppers, water spinach, lettuce and flowers. We plant them around our houses or our school,
when we harvest water spinach at school we sell them to our parents, and use the money to buy
crayon or seeds again.

“Keep a green tree in your heart and perhaps a singing bird will come” (Chinese proverb)

road-to-cibening

teak-plantation

Categories
Cibening News From The Field

Special visit from Petrolink International

For the second time, James Lazar, representative from Petrolink International visited the
SD Cibeureum and Goldteak plantation in Cibening village. Together with Adi Iswanto,
they handed in the donation to the school (2 computers, 1 globe, and sport facilities).
They also shared the biscuits and milk to the children. Everyone was happy and James
ended the visit by playing football with the students in the yard.

James and Adi went to the area where we planted Teaks with extra treatment and they
observed the difference with the trees which have normal treatment. All trees look healthy
but the trees with extra treatment are growing bigger and healthier.

“It takes a whole village to raise a child” (African proverb)

milk-cookies-candiesadi-gave-milk-to-childrenadi-with-the-workers

Categories
Cibening Kunjungan Lapangan

Kunjungan istimewa dari Petrolink Internasional

Untuk ke dua kalinya, James Lazar, wakil dari Petrolink Internasional, berkunjung ke SD
Cibeureum dan ke perkebunan Goldteak. Bersama-sama dengan Adi Iswanto, Direktur PT
Goldteak, mereka menyerahkan sumbangan untuk sekolah berupa dua buah komputer,
sebuah bola dunia dan alat olah raga, selain itu mereka juga memberikan biskuit dan susu
kotak kepada murid-murid dan anak-anak yang datang ke sekolah. Semua orang bergembira
dan sebelum mengakhiri kunjungan James Lazar bermain sepak bola dengan murid-murid
sekolah.

James dan Adi pergi melihat pohon Jati yang telah diberikan perawatan khusus di area “pilot
project” , pohon Jati di area ini diberi pupuk lebih sering dari pohon lainnya. Semua pohon
nampak sehat, tetapi pohon-pohon Jati yang diberikan pupuk lebih banyak tentu
pertumbuhannya lebih cepat dan lebih besar.

“ Perlu orang sekampung untuk membesarkan seorang anak” (Peribahasa Afrika)

Categories
Cibening News From The Field

Seedbed

We still feel hot air during the day, but in the afternoon or evening it
turns to be cold. The teak leaves are falling and the view on the hill
looks brownish. The workers work regularly in the plantation, but
lately they bring the raincoats because almost every afternoon it rains.
The Teak trees and other trees; Mahogany, Acacia and Jabon look
healthy and this year no decease attacked the trees, this is because
the workers take care the trees regularly.

Last year, the seedling was fail because the weather did not support it,
the seedling died because had less water. The workers did not collect
the seed because the rain season came earlier.
There are about a hundred young trees at the nursery at the moment
and new seedling bed is being prepared for new seedlings, workers
collect the seeds while they are working in the plantation.

checking-seedling

need-new-compost

Categories
Cibening Kunjungan Lapangan

Pohon muda di persemaian

Musim panas masih terasa, tetapi hujan juga mulai turun. Daun-daun pohon
Jati mulai rontok, pemandangan di bukit Goldteak sedikit coklat. Para
pekerja masih bekerja seperti biasa tetapi saat ini mereka selalu membawa
jas hujan, karena hampir setiap sore ada hujan. Kondisi pohon Jati dan
pohon keras lainnya; Mahoni, Akasia dan Jabon dalam keadaan sehat, tidak
ada serangan penyakit tahun lalu dan tahun ini, dengan perawatan yang
teratur kondisi pohon dipastikan sehat.

Tahun lalu pembibitan Akasia gagal karena cuaca panas, semua bibit yang
disemai mati karena kekurangan air. Tahun ini pekerja tidak mengumpulkan
biji karena alasan musim hujan datang lebih awal biji yang jatuh masih muda.
Dua tahun yang lalu, bibit Jati yang tumbuh di pesemaian adalah bibit pohon
Jati. Saat ini tempat pembibitan sedang dirapikan kembali untuk menanam
bibit-bibit baru yang tumbuh di bawah pohon, walaupun jumlahnya tidak
banyak tetapi pekerja tetap mengumpulkan untuk regenerasi pohon.

“Bunga yang muncul besok berasal dari biji yang ditanam hari ini”
(peribahasa India)

Categories
Expanding Gold Teak

Team Building

When we teach the elementary school students about team work, they do not have
any idea what it is. We need a strategy to build a team work, teacher should be
creative to apply the theory into the real situation. Almost ten years already, SD
Cibeureum learn how to build a team work. They share the books, learning facilities,
donated goods or even the classrooms with their friends from different level
because the school has only 4 classrooms.

What is the impact of building a team work? The students get used to manage their
behavior and arrange the school tasks together with their friends to make their
school life is harmonious and finally they can reach what they want. They can work
together with their friends in class, in school or even when they follow a competition
they play their own role and support each other. And when they are in one team, they
work cooperatively to do a school project or to follow a competition.

“If everyone is moving forward together, then success take care of itself”.
(Henry Ford)

photo-7

practising-morse

Categories
Pengembangan GoldTeak

Membangun Kelompok

Ketika murid-murid SD diajarkan tentang kerjasama mungkin mereka tidak
mengerti untuk apa dan kenapa harus bekerjasama. Sejak sepuluh tahun terakhir
ini para murid SD Cibeureum diajarkan untuk selalu bekerjasama disegala
kegiatan belajar. Mereka belajar bersama dan saling berbagi, ketika tidak semua
murid mendapatkan buku bacaan wajib dari pemerintah mereka harus memakai
buku itu bersama-sama, juga ketika mereka diberikan buku-buku bacaan dan
fasilitas belajar dari Goldteak dan Petrolink mereka juga menikmati bersama,
bahkan ketika sekolah mereka tidak punya cukup kelas, mereka memakai kelas
yang sama dengan adik atau kakak kelas mereka dengan senang hati.

Apa dampak yang terjadi ketika mereka diajarkan kerjasama atau kebersamaan?
Mereka mengatur irama gerak aktivitas belajar mereka menjadi harmonis dan
akhirnya mereka bisa mencapai tujuan pembelajaran dengan sangat memuaskan.
Mereka bisa bekerjasama di kelas, di sekolah bahkan di luar sekolah ketika
mereka mengikuti berbagai lomba. Setiap individu memiliki tugas masing-masing
dan ketika mereka berada disebuah kelompok maka mereka saling bersinergi
membentuk kekuatan untuk menang.

“Apabila setiap orang bergerak maju bersama-sama, maka kesuksesan akan
datang sendiri” (Henry Ford)

photo-7

practising-morse

Categories
Cibening Kunjungan Lapangan

Perayaan Hari Kemerdekaan

Indonesia merayakan hari Kemerdekaan yang ke 69 dengan meriah tanggal 17 Agustus tahun
ini. Bendera Merah Putih berkibar di setiap tempat untuk beberapa hari. Di mana-mana
terlihat pawai, perlombaan dan pesta, dan para murid datang kesekolah untuk mengikuti
upacara kenaikan bendera dan menyanyikan lagu kebangsaan “Indonesia Raya”.

Desa Cibening juga merayakan Hari Kemerdekaan, masyarakat menghiasi desa dengan
dekorasi yang meriah begitu juga dengan para murid menghiasi sekolahnya dengan hiasan
kreatif berwarna merah putih. Pekerja Goldteak tidak mau ketinggalan, kali ini mereka
menghiasi jalan masuk dengan membuat orang-orangan yang mewakili para pahlawan.

Setiap orang merasa gembira dan besyukur karena saat ini mereka bisa mengirim putera
-puterinya ke sekolah, mereka juga mempunyai pekerjaan tetap serta yang paling penting
saat ini desa Cibening sudah memiliki listrik.

“Kalau kita ingin mengajarkan arti perdamaian yang sebenarnya dan kalau kita tidak
setuju dengan peperangan; kita seharusnya mulai mengajarkan kepada anak-anak”
(Mahatma Gandhi)

Metric conversion

 

[ezfc name=’New form2′ /]

[ezfc name=’New form3′ /]

[ezfc name=’New form4′ /]

×